Perumda Air Minum Tirta Mulia Berbagi Kurban Dengan Warga di Sekitar Sumber Mata Air

0

Kabar Pemalang – Menyambut Idul Adha 1441 H Perumda Air Minum Tirta Mulia berbagi hewan kurban dengan warga di sekitar sumber mata air, Jumat (31/8/2020).

5 ekor sapi dan 10 ekor kambing dibagikan Perumda Air Minum Tirta Mulia ke masing-masing wilayah di sekitaran sumber mata air.

Wilayah itu antara lain sumber mata air Telaga Gede Desa Sodong Besari Kecamatan Belik, Desa Gambuhan Kecamatan Pulosari, sumber mata air Gondang Desa Karangsari Kecamatan Pulosari, sumber mata air Desa Kecepit Kecamatan Randudongkal dan sumber mata air di wilayah Moga.

Direktur Utama Perumda Air Minum Tirta Mulia, Slamet Efendi melalui Humas Pradana Ditya Leroy menyampaikan rasa harunya sekaligus bangga bisa berbagi dengan sesama. Ia berharap ini menjadi berkah tersendiri dan semoga terbagi merata dan membawa manfaat untuk yang menerima. Tak lupa juga Ia mengucapkan terima kasih kepada seluruh elemen masyarakat yang senantiasa memberikan dorongan dan dukungannya kepada Perumda Air Minum Tirta Mulia.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here