Kabar Pemalang – Ada yang berbeda hari ini, Minggu (31/5/2020) di langit seputar Pekalongan dan Pemalang. Langit nampak dihiasi balon-balon yang berterbangan. Rupanya, balon-balon tersebut berasal dari beberapa wilayah di Kota Pekalongan maupun Kabupaten Pekalongan sebagai tradisi menyambut bulan Syawal atau lebaran.
Tradisi pelepasan balon udara pada tahun lalu di Pekalongan dipusatkan di Stadion Hoegeng pada Rabu (12/6/2019). Namun, karena sedang musim pandemik covid-19 balon-balon udara dilepaskan dari wilayah masing-masing.
Kabupaten Pemalang yang wilayahnya di sebelah barat Kota Pekalongan dan Kabupaten Pekalongan menjadi area pergerakan balon-balon udara tersebut. Bahkan tidak sedikit balon-balon tersebut mendarat di wilayah Kabupaten Pemalang seperti di wilayah Kecematan Belik, Bantarbolang, Randudongkal dan Pulosari.
Balon-balon tersebut berdiameter cukup besar dan terbuat dari bahan plastik.